Pendidikan

FKKS Sekolah Khusus Swasta dan Negeri se Provinsi Banten Gelar Pengukuhan Pengurus Masa Bakti 2019 – 2022

×

FKKS Sekolah Khusus Swasta dan Negeri se Provinsi Banten Gelar Pengukuhan Pengurus Masa Bakti 2019 – 2022

Sebarkan artikel ini

SERANG, SEKILASINDO.COM – Forum Komunikasi Kepala Sekolah (FKKS) Sekolah Khusus Negeri dan Swasta se Provinsi Banten menggelar kegiatan “Pengukuhan Pengurus FKKS masa bakti 2019 – 2022”, bertempat di Sekolah Khusus Negeri (SKHN) 02 Kota Serang, Jalan Raya Curug Kota Serang, Banten. Pada Selasa, (10/12/2019).

Kegiatan dihadiri oleh, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten, Kepala Bidang dan para Kasi Pendidikan Khusus, para Pengawas Pendidikan Khusus, serta Kepala Sekolah Khusus baik swasta maupun negeri se Provinsi Banten.

Click Here
Foto : Daftar Kepengurusan FKKS Sekolah Khusus Masa Bakti 2019 – 2022

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten, DR. M. Yusuf, S.Sos, M.Si., mengapresiasi atas kegiatan FKKS tersebut, dengan harapan bisa memajukan dunia pendidikan khusus.

“Semoga dengan kehadiran FKKS bisa terus Memotivasi dan memajukan dunia pendidikan khusus di Provinsi Banten serta menjadikan anak berkebutuhan khusus bisa mandiri sehingga memiliki kelompok yg dapat mengakomodir dan memasarkan hasil produk siswa/i Anak Berkebutuhan Khusus,” ucap M. Yusuf.

Dalam pembentukan kepengurusan, Achmad Farid, M.Pd., yang merupakan Kepala SKHN 02 Lebak, terpilih kembali untuk memimpin FKKS masa bakti 2019 – 2022.

Foto : Achmad Farid, M.Pd., Ketua FKKS masa bakti 2019 – 2022, saat sambutan pada kegiatan.

Dikatakan Achmad Farid, M.Pd., Kepala Sekolah adalah orang yang diberi kepercayaan untuk memimpin, membina, dan mengembangkan salah satu sekolah yang di pimpinnya. Kepala Sekolah yang memiliki kemampuan merealisasikan semua program sekolah dalam kegiatan nyata melalui proses pendidikan dan mengembangka sekolah agar dapat berfungsi sesuai dengan harapan orang tua murid, masyarakat, serta pemerintah.

“Forum Komunikasi Kepala Sekolah, SKH Negeri dan Swasta merupakan satu wadah organisasi yang dapat mengakomodir segala persoalan dalam membina dan mengembangkan sekolah,” ujar Farid.

Selain itu, lanjutnya, Forum ini merupakan sebagai wahana untuk saling berkomunikasi dalam rangka meningkatkan dan memperluas wawasan kepala sekolah untuk menghadapi era globalisasi yang semakin pesat.

“Mempererat silaturahmi dan berkolaborasi dengan organisasi atau instansi terkait, serta mengembangkan kreativitas dan kemandirian kepala sekolah untuk proaktif dan sinergis,” terangnya.

Achmad Farid, yang juga merupakan Kepala SKHN 02 Lebak, mengajak kepada seluruh Kepala Sekolah Khusus baik negeri maupun swasta untuk berperan aktif dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan FKKS.

 

“Saya mengajak kepada Bapak/ibu kepala SKH se Provinsi Banten selalu bisa hadir semua di pertemuan FKKS setiap bulan, dalam rangka melaksanakan program FKKS tiga tahun ke depan,” ajaknya.

Dirinya berharap, dengan kepengurusan yang baru bisa lebih aktif dan lebih bersinergi pada setiap informasi dan kegiatan kegiatan yang di selenggarakan oleh FKKS.

“Apalagi sekarang sengaja kita masukan orang orang muda, dengan harapan kedepan bisa menjadi generasi penerus dalam upaya pengembangan Sekolah Khusus,” harapnya.

Tak lupa, Achmad Farid mengucapkan terima kasih untuk untuk pengurus FKKS Periode 2016 – 2019 beserta jajarannya.

“Terima kasih untuk para Pengurus periode 2016 – 2019, walaupun ditengah kesibukan dan padatnya kegiatan, mereka masih bisa menyempatkan untuk mengurus organisasi FKKS,” pungkasnya.

Sementara itu, Arkani, S.Pt., M.Si., Kepala Bidan Pendidikan Khusus, dalam kesempatan tersebut, beberapa himbauan di sampaikan kepada seluruh Kepala Sekolah yang hadir. Dirinya menegaskan, Kepala SKh agar lebih fokus pada kegiatan pembelajaran yg bermakna.

Selain itu, lanjutnya, Kepala SKh Swasta harus memiliki izin memimpin dan memiliki NUKS (silahkan kord dgn Bidang Ketenagaan.Red).

“Seluruh SKh memiliki EDS yg valid dan dimaknai, SKh swasta segera melakukan her registrasi melalui OSS,” kata Arkani.

Arkani pun berharap, target siswa pada 2021 bagi SKh Negeri 200 orang atau lebih dan SKh swasta memiliki sekurang kurangnya 50 org.

“SKh swasta memiliki kealifikasi guru S1 PLB 50% dr jumlh total guru,” pungkasnya.

Kegiatan dilangsungkan dengan serah terima kepengurusan lama ke kepengurusan baru. Nampak pada kepengurusan baru beberapa orang dari kalangan muda.

Reporter : Usep

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d