Pendidikan

SMKN 1 Wanasalam Beri Bantuan Mega

×

SMKN 1 Wanasalam Beri Bantuan Mega

Sebarkan artikel ini

PANDEGLANG, SEKILASINDO.COM – Siswa siswi Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Wanasalam serahkan bantuan untuk alumni “Mega” yang merupakan anggota keluarga korban kebakaran yang terjadi pada Sabtu (14/12/2019), lalu. Di Kampung Kolelet, Desa Cikadongdong, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang.

Click Here

Bantuan senilai Rp. 2.000.000,- (Dua Juta Rupiah) tersebut berasal dari hasil penggalangan siswa siswi SMKN 1 Wanasalam yang berasal dari partisipasi dari guru siswa serta masyarakat, langsung di serahkan pada hari Selasa, (17/12/2010).

Ketua OSIS SMKN 1 Wanasalam, Ali Misri, mengatakan, Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Siswa siswi yang harus ditanamkan sejak dini.

“Semoga dgn adanya kegiatan Peduli Mega alumni SMKM 1 Wanasalam ini, siswa-siswi SMKN 1 Wanasalam sadar akan pentingnya saling tolong menolong dan OSIS akan lebih terus meningkatkan pada kegiatan kegiatan di Sekolah dan kegiatan sosial lainnya di masyarakat,” jelas Ali Misri.

Sementara itu, M. Novly Alfikri, S.IP., yang merupakan Tenaga Administrasi/Tata Usaha sekaligus Hubdin (Hubungan Dinas) SMKN 1 Wanasalam, berharap kegiatan peduli alumni yg terkena musibah kebakaran ini bisa menjadi salah satu edukasi dan sarana pembentuk karakter siswa.

“Mudah mudahan dengan eksis nya OSIS SMKN 1 Wanasalam ini bisa menyerap dan memikat peserta didik Baru di tahun ajaran baru 2020,” ujar Novly.

“Insya Allah selama yang kita lakukan ini dengan tulus dan niat baik, Allah akan memberikan Kemudahan dan kelancaran..SMKN 1 Wanasalam Unggul,” pungkasnya.

Diketahui, sebelumnya pada Sabtu, (14/12/2019), sekitar pukul 09.00 WIB, pagi hari, telah terjadi kebakaran hingga meludeskan 2 (dua) rumah yakni milik Abah Kata (50) dan Ahyudin (35), warga Kampung Kolelet, Desa Cikadongdong, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang.

Tak hanya rumah yang ludes terbakar hingga rata dengan tanah, kebakaranpun akibatkan korban pasangan suami istri yakni Ahyudin dan Suharyati (25) mengalami luka bakar pada bagian tubuhnya hingga 70
persen.

Mega anak dari Abah Kata (Korban Kebakaran) yang merupakan alumni SMKN 1 Wanasalam. Saat kejadian, Mega sedang berada diluar rumah.

Reporter: Usep

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d