TAKALAR, SEKILASINDO.COM – Seorang nenek, Daeng Cini’ dengan usia-nya yang lanjut dengan hidup sebatang kara di sebuah rumah (gubug) tidak layak huni di Dusun Bonto Pa’ja, Kecamatan Manggarabombang, Kabupaten Takalar, sudah bisa tersenyum kecil, pasalnya Ia memperoleh bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Takalar melalui Tim Reaksi Cepat (TRC).
Bantuan tersebut berupa sembako, selimut dan tikar yang langsung di serahkan kepadanya.
Ucapan rasa syukur terlihat di raut wajah Daeng Cini’ sembari mengenggam bantuan yang di berikan oleh Tim TRC, yang menurutnya bantuan tersebut sangat bernilai untuknya, seperti yang di ucapkan kepada Crew Media Sekilas Indonesia saat di konfirmasi.
“Alhamdulillah pak, saya sangat bersyukur dan berterima kasih yang sebesar-besarnya dengan bantuan yang telah di berikan oleh Dinas Sosial Takalar, karna bantuan ini sangatlah bermanfaat bagiku untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari,” ungkapan haru Daeng Cini’.
Diketahui sebelumnya bahwa Daeng Cini’ pernah di data Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Desa Bontomanai oleh Bripka Chairil Anwar. Pendataan tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan bedah rumah, namum ia hanya menumpang di lahan milik keponakannya.
Penulis : Araswandi