MUNA-Penjemputan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Muna La Ode M. Rajiun Tumada dan H. La Pili, pada hari Minggu (09 Agustus 2020) Kemarin di Sambut Sorak Gembira oleh Masyarakat yang tergabung dalam Masyarakat Pencinta Rajiun (MPR) dan seluruh Pendukung.
La Ode Maliki, mewakili Rajiun Center Muna mengungkapkan bahwa Jumlah masa yang besar tak terelakan datang dari berbagai pelosok Desa dan Kelurahan, hal ini menjadi gambaran nyata bahwa kekuatan Rakyat ada pada Sosok La Ode M. Rajiun Tumada dan H. La Pili untuk Muna 2020.
Menaggapi Isu yang berkembang bahwa Masyarakat yang menjemput lebih banyak dari Muna Barat, Rajiun Center menegaskan bahwa hal tersebut hanyalah pengalihan isu yang dibangun mereka yang takut dengan hadirnya RAPI sebagi calon Bupati Muna.
“Masyarakat Mubar yang hadir masih bisa dihitung dengan Jari, dan kehadiran merekapun adalah hal yang wajar karena saat ini La Ode M. Rajiun Tumada masih berstatus sebagai Bupati Muna Barat,”ujar, Maliki, Senin (10/08/2020).
Dikatakannya bahwa penyambutan dan iring-iringan pada kedua Figur yang telah mengantongi Rekomendasi beberapa Parpol ini memang sudah lama dinantikan, terlebih sebelumnya, begitu banyak isu yang berkembang bahwa Pasangan Rajiun – La Pili (RAPI) tidak akan mendapatkan Rekomendasi Partai yang cukup pada perhelatan Pilkada Muna 2020.
“Isu Rekomendasi Partai sebagai syarat pendafataran di KPU memang kami pahami cukup meresahkan barisan kami di lapangan, apalagi beberapa bulan kemarin mewabahnya Covid-19 sangat berimplikasi pada penundaan Tahapan Pilkada dan pengumuman rekomendasi oleh beberapa DPP Partai,” terangnya.
“Kami memantau bahwa momentum tersebut memang sengaja dihembuskan oleh orang-orangnya Petahana (LM.Rusman Emba), mereka begitu bersemangat menggiring opini bahwa La Ode M. Rajiun Tumada dan H. La Pili tidak akan mendapatkan Rekomendasi partai yang cukup dan merekapun sangat yakin bahwa pada Pilkada 2020 Petahana akan melawan Kotak/Peti Kosong,” tuturnya.
Lanjut kata Maliki, Bapak Rajiun Tumada selalu menyampaikan kepada seluruh pendukungnya di beberapa titik pertemuan/konsolidasi bahwa urusan Partai atau Rekomendasi adalah urusan beliau sendiri sebagai calon Bupati, dan Hari ini adalah jawabannya, La Ode M. Rajiun bersama H. La Pili untuk sementara telah mengantongi 7 kursi dari 3 (tiga) partai besar Yakni Nasdem, Demokrat dan PPP.
“Ini semua menjawab Keresahan Masyarakat Pencinta Rajiun dan seluruh pendukung se-Kabupaten Muna dan pula membungkam mereka para penebar isu bahwa La Ode M. Rajiun tidak akan mendapatkan rekomendasi Partai sebagai syarat pendaftaran di KPU nantinya,”ungkapnya.
Maliki menyebut bahwa sesuai aturan yang berlaku bahwa Persyaratan Pencalonan untuk Partai Politik atau Gabungan Partai Politik harus memperoleh minimal 20% dari jumlah kursi DPRD (minimal 6 dari 30 kursi), maka saat ini pasangan RAPI telah memenuhi syarat dukungan partai untuk mendaftarkan diri di KPU pada September mendatang.
“Kami masih menunggu kejutan dari beberapa Partai Politik Besar seperti PDIP dan Gerindra yang beberapa hari kedepan juga akan mengumumkan kemana Rekomendasinya akan berlabuh, semoga saja Do’a mereka yang mengibarkan bendera PDIP dan Gerindra pada Penjemputan kemarin bisa terjawab dengan Rekomendasi Partai yang diberikan kepada pasangan La Ode M. Rajiun Tumada – H. La Pili,” jelasnya.
“Kami Optimis, bersama kekuatan Rakyat yang menginginkan Muna lebih Baik, Insya Allah dapat mengantarkan Pasangan RAPI (La Ode M. Rajiun Tumada – H. La Pili) menjadi Bupati Muna Periode 2021 – 2025,”ucapnya.
Sambungnya, La Ode M. Rajiun Tumada dan H. La Pili berpesan agar seluruh pendukung di seluruh Kabupaten Muna terus bekerja dan dapat menangkal HOAX dan isu-isu murahan, apalagi berita-berita yang menyerang pribadi Figur yang dihembuskan oleh pihak lawan. “Kita menginginkan Kemenangan, namun dengan tidak mencederai proses Demokrasi,”tutupnya.
Reporter: Sacriel