DaerahPendidikan

LKP FITRI Gelar Pelatihan Tata Rias Pengantin Sunda Putri Berkerudung

×

LKP FITRI Gelar Pelatihan Tata Rias Pengantin Sunda Putri Berkerudung

Sebarkan artikel ini

LEBAK, SEKILASINDO.COM – Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) FITRI mengadakan pelatihan di bidang tata rias pengantin sunda putri berkerudung.

Pelatihan ini terselenggara berkat kerjasama Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud RI) melalui program Pendidikan Kecakapan Kerja (PKW).

Click Here

Pimpinan LKP FITRI, Wati Karwaty, mengatakan program ini merupakan salah satu program pengentasan pengangguran.

“Dengan adanya lembaga non formal, pelatihan ini penting bagi peserta yang mengikuti keterampilan bidang tata rias pengantin sunda putri berkerudung,” ujarnya, Rabu (6/11/2019).

Wati menjelaskan, jumlah peserta 20 orang dari beberapa kampung atau desa.

Kegiatan ini dimulai pada hari Senin hingga Jumat, dengan durasi pelatihan 5 jam perhari.

Sedangkan instruktur, kata Wati, 2 orang yang memiliki sertifikat pengajar atau masa pelatihan 150 jam.

“Alhamdulillah beberapa orang peserta dalam masa pelatihan sudah ada yang mendapat job di luar. Ya walaupun masih tahap belajar, yang penting mereka semangat mengikuti program ini,” tuturnya.

Para peserta yang telah mengikuti ujian nantinya akan menerima sertifikat lulus pelatihan dan gaun pengantin.

“Saya berharap, tidak patah semangat, terus belajar untuk mengembangkan skill dan kemampuan sesuai apa yang sudah diajarkan oleh para tutor di LKP FITRI agar bisa membantu ekonomi keluarganya dan meraih kesuksesan,” harapnya.

Wati juga mengucapkan terima kasih atas bimbingan dari Disdik Lebak, UPTD Pendidikan Raskabitung dan Kemendikbud RI yang telah membantu masyarakat melalui program ini.

“Semoga program ini terus berkelanjutan untuk kedepannya agar kuota perekrutan peserta lebih banyak lagi,” tutupnya.

Penulis: Indra

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca