Pendidikan

SMA 1 Watopute Larang Siswa Bawa HP

×

SMA 1 Watopute Larang Siswa Bawa HP

Sebarkan artikel ini
Foto. Kepala Sekolah SMA 1 Watopute, Safiudin Mada S. Pd.

MUNA. SEKILASINDO.COM – SMAN 1 Watopute, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara, akan berlakukan aturan terkait larangan siswa membawa handphone  (HP) di lingkungan sekolah.

Hal itu dibenarkan Kepala Sekolah, Safiudin Mada, S. Pd saat ditemui awak media saat mengadakan pertemuan di Aula Lakidende, Minggu (29/9/2019) malam.

Click Here

Di pertemuan itu hadir diantaranya, Gubernur, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Kepala SMA seSulawesi Tenggara, awak media dan LSM.

Atas larangan yang disampaikan Gubernur malam itu. Pihak Dewan Guru dan Para Wakasek peraturan itu disampaikan langsung ke siswa.

“Kami akan selalu razia dalam kelas memastikan bahwa siswa betul-betul tidak membawa HP, kalau kita dapatkan siswa masih membawa HP kita berikan sanksi sesuai aturan berlaku,” tegasnya Kepsek, Senin (30/9/2019).

Kepsek juga mengaku akan mengambil nomor HP orang tua murid ketika siswa tidak datang sekolah atau karena sakit.

“Program begini kita harus sukseskan dan selalu berkordinasi dengan Pemerintah. Orang tua siswa maupun masyarakat demi tercapai Pendidikan yang baik,” tutupnya.

(Musafir Kelana)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *