HuKrim

“Buka Bersama” dengan Para Santri, Kapolsek Bayah Binluh Isu Provokatif

×

“Buka Bersama” dengan Para Santri, Kapolsek Bayah Binluh Isu Provokatif

Sebarkan artikel ini

LEBAK, SEKILASINDO.COM – Jajaran Polsek Bayah bersama Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) melaksanakan “Buka Bersama” di Masjid Nurul Huda Kampung Taringgul, Desa Cimancak, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten, Selasa (7/5/2019) malam.

Dihadiri langsung Kapolsek Bayah, AKP Tatang Warsita bersama 11 anggota Polsek Bayah, Danramil Bayah, Kapt Inf DA Sujana bersama 6 Personil Koramil Bayah, dan para Santriwan Satriwati Pesantren Nurul Huda.

Click Here

Dalam pelaksanaan “Buka Bersama” itu, Kapolsek sekaligus melaksanakan Bimbingan Penyuluhan (Binluh) agar tidak terprovokasi terkait ujaran kebencian.

“Jangan terpancing terhadap isu-isu provokatif diantaranya makar mengatasnamakan agama, ujaran kebencian dan hoax, agar tetap menjaga kedaulatan rakyat, menjaga persatuan dan kesatuan dan menjaga kebhinekaan,” ucap Kapolsek.

Setelah Binluh, kegiatan dilanjutkan dengan menunaikan ibadah Sholat Isha secara berjamaah dan dilanjutkan Sholat Tarwih di lokasi yang sama dipimpin selaku imam dalam Sholat, KH Zaenuddin.

Diketahui para Santri sangat antusias mengikuti kegiatan ibadah tersebut dan sangat tertib dalam pelaksanaannya baik secara kerakyatan maupun keagamaan.

Penulis: Indra

 

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca