Sekilasindonesia.id, || CILEGON – Dalam rangka membina hubungan yang harmonis dengan masyarakat serta memperkuat sinergi di wilayah binaan, Babinsa Koramil 2301/Cilegon Kodim 0623/Cilegon melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di dua kelurahan di wilayah Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Minggu (20/07/2025).
Sertu Suprianto, Babinsa Kelurahan Karang Asem, melaksanakan Komsos bersama Ketua RT, RW, dan tokoh masyarakat di Lingkungan Jerang Timur, Kelurahan Karang Asem. Dalam kegiatan tersebut, dibahas berbagai isu terkait keamanan lingkungan, kebersihan wilayah, serta sinergi antara aparat kewilayahan dan warga dalam menjaga ketertiban umum.
“Komsos ini merupakan upaya kami untuk terus menjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan masyarakat.
Selain menyerap aspirasi, kami juga menyampaikan imbauan terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama,” ujar Babinsa Sertu Suprianto.
Sementara itu Babinsa Kelurahan Bulakan, Serka Doni Firdaus juga melaksanakan kegiatan Komsos bersama Ketua RT, RW, dan tokoh masyarakat di Lingkungan Jeruk Nipis, Desa Bentola.
Fokus utama pembahasan adalah peningkatan kepedulian sosial warga terhadap kegiatan kemasyarakatan serta antisipasi terhadap gangguan Kamtibmas di lingkungan setempat.
“Kami berharap melalui komunikasi yang baik ini, segala potensi permasalahan sosial dapat diantisipasi sejak dini, dan masyarakat lebih aktif dalam menjaga keamanan serta kerukunan antar warga,” ujar Babinsa Serka Doni Firdaus.
Danramil 2301/Cilegon, Mayor Inf Usman, menegaskan bahwa kegiatan Komsos adalah bagian dari tugas pokok Babinsa dalam pembinaan teritorial.
“Babinsa harus hadir di tengah masyarakat, bukan hanya sebagai aparat keamanan, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra masyarakat dalam menjaga kondusivitas wilayah,” tegasnya.
Dengan adanya kegiatan Komsos ini, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat serta terbangunnya kerja sama yang solid untuk menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan sejahtera.
Bagindo Yakub.