Sekilas Indonesia | TAKALAR
Cinta Kebersihan Lingkungan,Mahasiswa KKN Fakultas Peternakan Unhas( Universitas Hasanuddin) Makassar Bersama Pemerintah Desa dan Masyarakat Desa Banggae bergotong royong dalam melaksanakan kerja bakti di Desa Banggae, Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar. Sabtu, (27/05/2023).
Kerja bakti ini dilaksanakan pada pukul 07.00 sampai dengan pukul 10.00 WIT. Kerja bakti ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membersihkan rumput yang sudah tebal disekitar jalan raya maupun Parit–parit.
Dalam Kegiatan Kerja Bakti Bersama Mahasiswa Fakultas Peternakan Unhas Makassar, Kepala Desa Banggae, Faisal S.Pd.I yang akrab disapa ,Daeng Sibali Mengungkapkan kerja bakti ini bertujuan untuk membersihkan jalan-jalan dan gorong-gorong yang ada di lingkungan tersebut agar lingkungan Desa Banggae terlihat bersih dan nyaman ketika dilintasi oleh warga dan Orang-orang yang melewatinya.
Dalam wawancara di ruang Kerjanya, Camat Mangarabombang Sudirman, Sos Menyampaikan kemarin Malam saya Mengunjungi Adek-adek Mahasiswa Unhas Makassar, Fakultas Peternakan dan mereka Menyampaikan Program kerjanya di desa Banggae.
Dia Juga Menyatakan,Sangat mengapresisasi kegiatan gotong royong yang dilakukan aparat pemerintah Desa, masyarakat dan mahasiswa KKN Unhas,“ Semoga dengan bersinerginya antara aparat pemerintah,masyarakat dan mahasiswa KKN Unhas Makassar, dapat bersinergi dalam menjalankan program kerja yang disusun mahasiswa,” tutur Sudirman.
(Suherman Tangngaji)