Sekilasindonesia.id CILEGON – Babinsa Koramil 2301/Cilegon melaksanakan kegiatan Pembinaan Usaha Teritorial (Puanter) berupa pasar murah dengan penjualan sembako harga terjangkau di wilayah Kota Cilegon, Sabtu (31/01/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Serka Nurkalim, Babinsa wilayah Kelurahan Ciwaduk, yang menggelar pasar murah melalui penjualan sembako murah bagi masyarakat di Kelurahan Ciwaduk, Kecamatan Cilegon.
“Program ini mendapat sambutan positif dari warga karena dinilai sangat membantu memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” terangnya.
Selain itu, Sertu Suprianto selaku Babinsa wilayah Kelurahan Ketileng juga melaksanakan kegiatan serupa dengan mengadakan pasar murah penjualan sembako di wilayah Kelurahan Ketileng, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon,” ujarnya.
Bagindo Yakub.











