Pendidikan

Kepsek SDI 117 Buludoang Menghilang Setelah Cair Dana Bosnya

×

Kepsek SDI 117 Buludoang Menghilang Setelah Cair Dana Bosnya

Sebarkan artikel ini

JENEPONTO, SEKILASINDO.COM-Dana Biaya Operasional Sekolah (BOS) bertujuan untuk membantu penyediaan pendanaan biaya operasi non personil sekolah, hanya saja ada juga kepala Sekolah tiba tiba menghilang setelah cair dana Bosnya.

Click Here

Seperti yang terjadi di SDI 117 Buludoang yang terletak di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto. Dimana Kepala Sekolahnya, Idawati, S.Pd, setelah mencairkan dana bosnya untuk triwulan ke-lll, dia tidak pernah muncul di sekolahnya.

Berdasarkan pantauan sekilasindo.com, setelah cair dana Bosnya, Kepala Sekolah tidak pernah datang di Sekolah,” sudah beberapa hari ini ibu Kepsek tidak pernah masuk sejak cairnya dana bos”, ucap gurunya yang enggan disebutkan namanya, Sabtu (20/10).

Sekedar diketahui bahwa guru honorer mengeluh lantaran mereka belum terima gaji. Sehingga gurunya juga malas datang mengajar karena hanya gajinya yang dia harapkan untuk membeli bensin.

“Kami mencoba menghubungi via selulernya, tapi tidak pernah nyambung, belakangan ini banyak tamu yang sering datang bahkan tamu dari Kabupaten,”, akunya salah salah guru yang enggan disebutkan namanya.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d