Hot News

Ruko CV. Mega Jaya Milik H Agus Terbakar, Kerugian Ditaksir Hingga Milyaran Rupiah

×

Ruko CV. Mega Jaya Milik H Agus Terbakar, Kerugian Ditaksir Hingga Milyaran Rupiah

Sebarkan artikel ini

SEKILASINDONESIA.ID, LEBAK – Diduga gegara korsleting listrik, satu unit rumah toko (ruko) bangunan CV. Mega Jaya yang berlokasi di Kampung Jaya Mukti (Pasar Wanasalam), RT. 002 RW. 003, Desa Wanasalam, Kecamatan Wanasalam, Lebak, terbakar, Rabu, (23/03/2022), sekitar pukul 02.00 WIB, dini hari.

H. Agus Supriatna, pemilik ruko bangunan CV. Mega Jaya, menuturkan, saat kejadian ia beserta istri tengah berada di kamar (lantai atas) dengan kondisi tertidur.

Click Here

“Saya terbangun oleh bunyi dan getaran dari ledakan tabung gas elpiji yang ada di toko saya, dalam kondisi panik saya berusaha untuk keluar dari kamar. Namun, karena posisi dilantai atas dan asap mulai masuk ke kamar ini menyulitkan kami untuk menyelamatkan diri,” kata H. Agus Supriatna, saat dikonfirmasi di kediaman puteranya, tak jauh dari lokasi kejadian.

Dalam kondisi panik, kata H. Agus, keluar melalui jendela kamar dengan ketinggian sekitar 6 meter tersebut menjadi pilihan terbaik agar bisa selamat dari kebakaran tersebut. Beruntung, jendela kamarnya tidak di teralis.

Foto : H. Agus Supriatna (kaos berwarna cokelat), pemilik Ruko CV. Mega Jaya, saat dikonfirmasi awal media, di kediaman puteranya, tak jauh dari lokasi kejadian.

“Dengan bantuan warga, akhirnya yang pertama bisa keluar yaitu istri saya turun menggunakan tangga. Setelah istri berhasil keluar, kemudian saya, namun tangga nya jatuh, akhirnya saya pun loncat. Alhamdulillah selamat, meskipun luka di bagian pelipis kiri serta badan terasa sakit. Saya langsung dilarikan ke RSUD Malingping oleh Pak Kapolsek Wanasalam,” tuturnya, menceritakan saat kejadian tersebut.

Atas kejadian itu, lanjut H. Agus, toko miliknya yang berisikan matrial bangunan, tabung gas elpiji 3 Kg dan 12 Kg, serta alat – alat pertanian hangus terbakar, “Saya juga belum tau itu barang-barang yang di kamar ludes nggaknya, banyak barang berharga berikut dokumen-dokumen penting. Untuk kerugian, perkiraan mah total Rp. 4 Miliar an lebih. Tapi gak tau juga, saya masih fokus pada kondisi saya dan istri,” ungkapnya.

“Jajaran Polsek Wanasalam beserta warga sekitar berupaya memadamkan kobaran api dengan alat seadanya. Untuk pemadam kebakaran sekitar pukul 04.30 WIB ada ke lokasi dan api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 07.50 WIB pagi,” tutup H. Agus, yang juga merupakan Pemimpin Umum di salahsatu media online.

Pantauan, hingga berita terbit, kepulan asap masih nampak terlihat. Jajaran kepolisian dari Polsek Wanasalam, Personil Posmil Wanasalam, petugas damkar, Satpol PP Wanasalam, beserta warga masih berjaga-jaga dan berupaya agar api benar-benar padam.

(Usep).

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d