DaerahEkBis

Karantina Cilegon Siap Mendorong Percepatan Expor Produk Pertanian

×

Karantina Cilegon Siap Mendorong Percepatan Expor Produk Pertanian

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id, || CILEGON – Hadirkan percepatan layanan ekspor di kawasan pelabuhan Banten, bersama dengan instansi terkait, Badan Karantina Pertanian (Barantan) melalui Karantina Cilegon siap mendorong akselerasi/percepatan ekspor produk pertanian di wilayah Banten.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Karantina Pertanian (Kabarantan) Bambang, saat memberikan sambutan pada kegiatan “Expo Sinergi Pelayanan Ekspor di Pelabuhan” yang dilaksanakan di Krakatau Junction, Kota Cilegon, Minggu, (12/03/2023).

Click Here

“Hari ini kami ingin memperlihatkan capaian ‘wajah baru’ pelayanan publik terpadu di kawasan pelabuhan Banten kepada masyarakat dan para pemangku kepentingan di Banten,” ujar Bambang.

Saat ini, lanjut Bambang, Pelabuhan Cigading sudah memiliki Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Pusat Pelayanan Satu Atap (PPSA) di Pelabuhan Ciwandan. Munculnya pelayanan publik terpadu ini adalah wujud dari kompaknya sinergisitas dan kolaborasi yang telah dilakukan Karantina Pertanian Cilegon dengan instansi terkait.

Melalui PTSP dan PPSA pelaku usaha hanya cukup mengakses portal Single Submission Quarantine Custom (SSm QC) maka seluruh proses perijinan dan pemeriksaan karantina dan beacukai sudah dapat diselesaikan.

“Bahkan untuk komoditas low risk kini hanya dibutuhkan waktu pemeriksaan maksimal 6 – 8 jam saja, kalau dulu bisa leboh dari 3 hari . Ini adalah bukti komitmen kami dengan teman-teman instansi yang berada di kawasan pelabuhan untuk mendorong percepatan layanan ekspor dan transparansi layanan pabeanan di Pelabuhan yang ada di Banten,” papar Bambang.

Seperti yang sudah diketahui bahwa Kawasan Pelabuhan Banten adalah salah satu Kawasan Pelabuhan yang telah mendapatkan penilaian zona hijau implementasi National Logistic Ecosystem (NLE) dari tim Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK).

Sejalan dengan Kabarantan, Kepala Karantina Pertanian Cilegon, Arum Kusnila Dewi, mengatakan bahwa “Expo Sinergi Pelayanan Ekspor di Pelabuhan” selain untuk menyosialisasikan pelayanan terpadu di Kawasan Pelabuhan Banten, juga bertujuan untuk memperkenalkan produk pelayanan ekspor atau impor pertanian di pelabuhan yang telah terintegrasi di Banten.

Selanjutnya expo ini juga sebagai ajang untuk mempromosikan produk-produk pertanian unggulan asal Banten. Serta memperkenalkan produk – produk layanan ekspor yang di regulasikan oleh instasi terkait kepada masyarakat luas khususnya para eksportir dan pelaku usaha.

Bagindo Yakub.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d