DaerahHuKrim

Kompak, TNI-Polri Hadiri Isra Mi’raj Bersama di Polres Sidrap

×

Kompak, TNI-Polri Hadiri Isra Mi’raj Bersama di Polres Sidrap

Sebarkan artikel ini

SIDRAP, SEKILASINDO.COM – Bentuk sinergitas antara kedua institusi, TNI dan Polri duduk bersama pada acara peringatan isra mi’raj yang digelar di Polres Sidrap Jalan Bau Massepe Nomor 1 Kelurahan Pangkajene Kecamatan Maritengngae Kabupaten Sidrap, Kamis (4/4/19) pagi.

Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kekompakan antara kedua institusi. Menurutnya, tak hanya dalam kegiatan pengamanan, namun kegiatan keagamaan pun kami kompak.

Click Here

“Acara tersebut dihadiri Personil Polres, ASN, Bhayangkari dan kami juga mengundang TNI dari kodim 1420 Sidrap, ini merupakan bentuk sinergitas kami agar tetap kompak dalam menghadapi beberapa agenda ke depan,” ujarnya usai kegiatan.

Kapolres juga mengatakan kegiatan ini dalam rangka meningkatkan akhlak dan ibadah serta mengingatkan kembali sejarah isra mi’raj nabi Muhammad SAW kepada seluruh hadirin.

“Selain bersilaturrahim, saya berharap melalui kegiatan ini kita kembali mengingat sejarah perjuangan Nabi Muhammad Saw pada masa Isra Mi’raj, sehingga kita mampu memetik hikmah peristiwa tersebut,” lanjutnya.

Ceramah isra mi’raj tersebut dibawakan oleh Ustadz Erwin Baharuddin, Lc dengan membawakan  judul ceramah “Dengan Tertanamnya Nilai-Nilai Shalat, Kita Tingkatkan Prestasi dan Inovasi Dalam Pengabdian Terbaik Menuju Polri yang Promoter serta Siap Mengamankan Pemilu 2019 Guna Keberlangsungan Pembangunan Nasional”.

Muh Iqbal

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d